Metode Statistika I
Rata-rata harmonis digunakan ketika kita ingin menghitung rata-rata unit seperti kecepatan, pertumbuhan dan rasio.
Rata-rata harmonis mempunyai nilai yang lebih kecil dibandingkan dengan rata-rata aritmatika atau rata-rata hitung dan rata-rata geometri.
Salah satu jenis rata-rata yang akan kita bahas adalah rata-rata harmonis (harmonic mean). Rata-rata harmonis digunakan ketika kita ingin menghitung rata-rata unit seperti kecepatan, pertumbuhan dan rasio. Rata-rata harmonis mempunyai nilai yang lebih kecil dibandingkan dengan rata-rata aritmatika atau rata-rata hitung dan rata-rata geometri yang telah kita pelajari.
Rumus rata-rata harmonis (RH) untuk data tidak berkelompok adalah:
\[ RH = \frac{N}{\sum_\limits{i}^n \frac{1}{X_i}}, \ \ i=1,2,3,…,n \]
di mana:
\(RH =\) rata-rata harmonis
\(n =\) banyaknya pengamatan
\(X_i =\) nilai pengamatan ke i
Rumus rata-rata harmonis (RH) untuk data berkelompok adalah:
\[ RH = \frac{∑_\limits{i=1}^k f_i}{∑_\limits{i=1}^k \frac{f_i}{X_i}}, \ \ i=1,2,3,…,k \]
di mana:
\(k =\) banyaknya kelas atau kelompok;
\(f_i=\) frekuensi di kelas atau kelompok ke-i;
\(X_i=\) nilai tengah di kelas atau kelompok ke-i.
Beginning is easy, continuing is hard.
Japanese Proverb