Statistika Matematika I
Distribusi salah satu peubah acak yang diturunkan dari suatu distribusi gabungan (joint distribution) disebut distribusi marginal.
Dalam statistik tingkat lanjut, pembahasan tidak lagi hanya terkait satu variabel atau peubah acak melainkan melibatkan beberapa peubah acak. Distribusi dari beberapa peubah acak disebut distribusi gabungan (joint distribution).
Namun, adakalanya kita tertarik hanya pada salah satu dari beberapa variabel acak tersebut. Distribusi salah satu peubah acak yang diturunkan dari suatu distribusi gabungan (joint distribution) disebut distribusi marginal.
Sebagai contoh, misalkan diketahui distribusi dari data bivariat atau distribusi dari dua variabel acak, katakanlah \(X\) dan \(Y\), adalah \(f(x,y)\). Dengan demikian, distribusi peubah acak \(X\) yang dinyatakan sebagai \(f(x)\) atau distribusi peubah acak \(Y\) yakni \(f(y)\) disebut distribusi marginal.
Untuk lebih jelasnya kita definisikan distribusi marginal sebagai berikut:
Definisi: Distribusi Marginal
Jika \(X\) dan \(Y\) adalah peubah acak dengan fungsi kepadatan peluang bersama (joint pdf) adalah \(f(x,y)\), maka pdf marginal atau individual pdf (marginal pdf) dari \(X\) dan \(Y\) didefinisikan sebagai berikut.
Diketahui fungsi distribusi peluang bersama (joint pdf) dari peubah acak \(X\) dan \(Y\) adalah:
Carilah pdf marginal dari \(X\) dan \(Y\).
Pembahasan:
Karena \(X\) dan \(Y\) adalah peubah-peubah acak diskrit, maka kita gunakan rumus mencari distribusi marginal untuk kasus diskrit. Pdf marginal dari \(X\), yaitu
dan pdf marginal dari \( Y \) adalah
Jika diketahui pdf bersama (joint pdf) dari \(X\) dan \(Y\) adalah
Carilah pdf marginal dari \(X\) dan \(Y\).
Pembahasan:
Karena \(X\) dan \(Y\) adalah peubah-peubah acak kontinu, maka kita gunakan rumus mencari distribusi marginal untuk kasus kontinu. Pdf marginal dari \(X\), yaitu
dan pdf marginal dari \( Y \) adalah
Certain things catch your eye, but pursue only those that capture the heart.
Ancient Indian Proverb