Sebuah bola dijatuhkan dari ketinggian 5m dan memantul kembali dengan 3/5 kali tinggi sebelumnya. Panjang lintasan gerak bola sampai berhenti adalah…

www.jagostat.com

www.jagostat.com

Website Belajar Matematika & Statistika

Website Belajar Matematika & Statistika

Bahas Soal Matematika   »     ›  

Sebuah bola dijatuhkan dari ketinggian \(5 \ m\) dan memantul kembali dengan \( \frac{3}{5} \) kali tinggi sebelumnya. Panjang lintasan gerak bola sampai berhenti adalah…

  1. \( \frac{15}{2} \ m \)
  2. \( \frac{25}{2} \ m \)
  3. \( 15 \ m \)
  4. \( 20 \ m \)
  5. \( 25 \ m \)

(Soal UN 2015)

Pembahasan:

Kita dapat menggunakan konsep deret geometri tak hingga untuk menghitung panjang lintasan gerak bola sampai berhenti.

Dari soal diketahui bahwa tinggi bola awal adalah \(5 \ m\) dan memantul kembali dengan ketinggian \( \frac{3}{5} \) dari \(5 \ m\) yaitu \(3 \ m \). Selanjutnya, bola kembali turun setinggi \(3 \ m\) dan memantul kembali setinggi \( \frac{3}{5} \) dari \( 3 \ m \) yaitu \( \frac{9}{5} \ m\). Lalu bola turun lagi setinggi \( \frac{9}{5} \ m \) dan memantul kembali setinggi \( \frac{3}{5} \) dari \( \frac{9}{5} \ m \) yaitu \( \frac{27}{25} \ m \), begitu seterusnya sampai bola berhenti.

Dari hasil di atas diperoleh bahwa tinggi bola pertama disebut sebagai suku pertama yakni \(a = 5\) dan rasionya yaitu \( r = \frac{3}{5} \). Dengan demikian, panjang lintasan bola sampai bola berhenti dapat dihitung sebagai berikut:

\begin{aligned} \text{Panjang lintasan} &= (S_\infty \times 2) - 5 \\[8pt] \text{Panjang lintasan} &= \left( \frac{a}{1-r} \times 2 \right) - 5 \\[8pt] &= \left( \frac{5}{1-\frac{3}{5}} \times 2 \right)-5 \\[8pt] &= \left( \frac{25}{2} \times 2\right) - 5 \\[8pt] &= 20 \end{aligned}

Perhatikan bahwa kita mengalikan \( S_{\infty} = \frac{a}{1-r} \) dengan 2 lalu dikurang 5, karena lintasan bola yang \(5 \ m\) hanya terjadi satu kali.

Jawaban D.